Pada Rabu 23 Oktober 2019, Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden KH.Ma’ruf Amin mengumumkan nama-nama menteri kabinet Indonesia Maju 2019-2024. Dari deretan nama menteri yang dipanggil oleh presiden, ada nama yang tidak asing lagi bagi para aktifis perempuan, khususnya para kader Fatayat NU, ya siapa lagi kalau bukan Dra. Hj. Ida Fauziyah.

Perempuan yang lahir di Mojokerto, 16 Juli 1969 ini didaulat oleh presiden menjadi menteri ketenagakerjaan dalam kabinet Indonesia Maju 2019-2024. Mbak Ida panggilan akrab para kader Fatayat NU ini adalah sosok perempuan sudah lama aktif dalam ormas NU sejak pada tahap menjadi pengurus Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama Kabupaten Mojokerto.

Perjalanan hidupnya tak bisa lepas dari pengalamannya ketika memimpin sebuah ormas besar perempuan muda Nahdlatul Ulama yakni Fatayat NU. Sejak tahun 2010 hingga 2015, Ida Fauziyah menjadi Ketua Umum Pimpinan Pusat Fatayat Nahdlatul Ulama. Selama menahkodai PP Fatayat NU, Ida Fauziyah berhasil menghadirkan program-program kerja yang nyata dan bermanfaat bagi perempuan. Beliau membawa Fatayat NU menjadi organisasi gerakan perempuan dan organisasi kaderisasi perempuan yang mandiri dan mampu memberikan pelayanan dan advokasi bagi kaum perempuan.

Selain itu beliau juga seorang politikus perempuan Indonesia yang selalu berjuang menyuarakan kepentingan masyakarat. Ida Fauziyah menjabat sebagai legislator mewakili Jawa Timur untuk daerah Jombang, Kabupaten Madiun, Kabupaten Mojokerto dan Kabupaten Nganjuk. Ia ditugaskan sebagai ketua komisi VIII DPR yang menangani Departemen Agama, Departemen Sosial, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Indonesia, dan Zakat. Di Senayan dia juga menjadi ketua PPKB (Pergerakan Perempuan Kebangkitan Bangsa) pada 2002-2007 itu pun menjadi pendiri dan Ketua Kaukus Perempuan Parlemen.

Melihat pengalamannya dalam banyak hal, amanah menjadi menteri ketenagakerjaan ini adalah sebuah harapan baru bagi masyarakat Indonesia khususnya bidang ketenagakerjaan. Tentu banyak tantangan dalam mengemban amanah ini, namun dengan dedikasi yang dimiliki Ida Fauziyah semoga membawa perubahan yang lebih baik untuk masyarakat khususnya bidang ketenagakerjaan.

(red)

sumber foto https://nasional.tempo.co

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here