Bantul- Pada Hari Sabtu 19 September 2020, Ketua PW Fatayat NU  DIY beserta rombongan berkunjung ke PAC Fatayat NU kecamatan Jetis. Ibu Nyai Khotimatul Husna menjelaskan bahwa Kunjungan ini merupakan realisasi dari program Turba (turun ke bawah) oleh PW Fatayat NU DIY  yang sudah  mulai running sejak bulan Agustus 2020 lalu. Dalam kegiatan turba ini PW Fatayat NU DIY berusaha menyapa kader Fatayat NU di tingkatan PAC yang merupakan  struktur kepengurusan yang paling dekat dengan masyarakat grass root.

Kegiatan Turba di kecamatan Jetis ini dikemas dalam bentuk acara Pembagian Bibit Gratis dan Do’a Bersama. Acara ini digelar di Aula Pondok Pesantren Ar Rahmah Jetis-Bantul yakni di kediaman KH.Busyrowi yang merupakan tokoh NU kecamatan Jetis (Pembinan MWC Jetis).

Turba yang digelar sejak ba’da Isya’ ini dimulai dengan  Do’a Pembuka dan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh rekanita (sapaan untuk kader IPPNU) Fitri  yang kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Syubbanul Wathan.  Pada rangkaian acara ini, beberapa tokoh NU  memberikan sambutan. Sambutan yang pertama disampaikan oleh Ketua MWC NU  kecamatan Jetis yakni Kiai Yudi Mad. Dalam sambutannya beliau memberikan motivasi kepada PAC Fatayat NU Jetis untuk terus melakukan gerakan dan kaderisasi di kecamatan Jetis. Sambutan berikutya disampaikan oleh ketua PAC Fatayat NU kecamatan Jetis. Melalui sambutannya ketua Pimpinan Anak Cabang tersebut menyampaikan rasa bangga dan ucapan terima kasih kepada PW Fatayat NU DIY yang telah bersedia mengunjungi kader-kader Fatayat di kecamatan Jetis. Menurutnya, kunjungan ini merupakan suatu kehormatan dan kebanggan tersendiri bagi seluruh kader Fatayat di kecamatan Jetis.

Setelah pembagian bibit tanaman buah secara simbolis dari Ketua PW Fatayat NU DIY  kepada Ketua PAC Fatayat NU Jetis,  kemudian dilanjutkan dengan pembacaan doa bersama yang dipimpin langsung oleh KH. Busyrawi selaku Pembina MWC NU Jetis sekaligus  shohibul bayt yang memfasilitasi PAC Fatayat NU Jetis sebagai tuan rumah pada turba kali ini. Sebelum pembacaan doa berlangsung beliau juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan ketua PW Fatayat NU DIY dan rombongan ke kecamatan Jetis. Beliau menyatakan sangat bangga karena kegiatan ini dilaksanakan di Pondok Pesantren Ar-Rahmah. Sebagai Pembina MWC NU Jetis beliau  berharap  program turba ini dapat menumbuhkan ghiroh berorganisasi bagi seluruh kader Fatayat  NU kecamatan Jetis. (DN)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here